Senin, 22 Agustus 2016

PENGOLAHAN ARSIP INAKTIF TAHUN 2006 - 2013


Arsip Inaktif tahun 2006 - 2013

Sebelum diolah arsip yang menumpuk dikeluarkan dari dus, ikatan, ordner dan karung



Arsip dikeluarkan dari tempat penyimpanan semula


Arsip dipilah berdasarkan tahun terbit
Arsip dipilah berdasarkan subyek



Arsip yang sudah diolah dibungkus dengan kertas samson , kemudian dimasukkan ke dalam boks arsip
dan disimpan di rak arsip


 Langkah-langkah praktis pengolahan arsip inaktif yang menumpuk :

           Arsip yang menumpuk di gudang seperti gunung, akan menyulitkan kita pada saat pencarian arsip apabila diperlukan oleh pimpinan untuk mengambil suatu keputusan. Untuk itu arsip tersebut harus diolah agar terlihat rapi dan mudah dalam pencarian kembali. Langkah praktis yang bisa dilakukan adalah :
1. Arsip kita keluarkan dari tempat penyimpanan semula yaitu dari dus, ordner, maupun karung.
2. Arsip dipilah berdasarkan tahun terbit arsip, untuk melihat berapa tahun umur arsip tersebut, untuk
    dicocokkan dengan Jadwal Retensi Arsip, apakah arsip tersebut akan musnah atau simpan.
3. Arsip yang sudah dipilah tahunnya, dipilah berdasarkan subyeknya untuk mempermudah pada saat
    pencarian kembali.
4. Arsip dibungkus dengan kertas samson, agar arsip tidak rusak dalam jangka waktu lama .
5. Arsip dimasukkan ke boks arsip rendah asam, agar arsip aman, tidak rusak dan mudah untuk ditemukan.
6. Buat buku pegangan cara mencari arsip lengkap dengan lokasi simpan sehingga arsip mudah ditemukan
   kembali.

Demikian langkah praktis untuk mengolah arsip inaktif sehingga arsip terlihat rapi, bersih dan mudah dalam pencarian kembali.

Nooryani
Consultan Kearsipan
081399644530